Wednesday, June 15, 2011

2nd Baduy Luar trip

11-12 Juni 2011, aku pergi ke Baduy Luar untuk kedua kalinya. Kali ini judulnya aku pergi bersama teman kantor. Well somehow pasti karena aku berhasil mempromosikan keindahan Baduy dari kunjungan pertamaku dua tahun yang lalu. He3x... Anyway, selamat juga untuk Pak Tri yang mana Wacana Jilid 6-nya bisa dibilang sukses.





Aku senang meskipun ini kunjungan keduaku, ada beberapa hal berbeda yang aku belum alami di kunjungan pertamaku. Let's say:

Kita pakai kereta yang berbeda pada saat berangkat dan pulang.

Pada waktu malam dan mati gaya, kita nonton masyarakat setempat main gamelan. Mul bilang mereka main gamelan hanya untuk iseng aja. And you know what, mereka main di dalam rumah mereka dengan penerangan yang ala kadarnya dari lampu ublik. Bisa dibilang mereka main dalam gelap. Amajing yaa.. ada yang main rebab, saron, gamelan, gong, dan entahlah apa namanya.

Tiba saat tidur, kali ini Bu Sarpin sediain banyak bantal dan beberapa kasur. Yay!

Hari kedua kita keliling kampung, Balimbing – Gajebo – Cicakal, dan main di jembatan bambu lainnya. Tentunya dengan jalan kaki.


Oiya senang sekali ternyata Pak Sarpin, Bu Sarpin dan Mul masih inget sama aku *ato lupa-lupa inget, ha3*. Mereka adalah tuan rumah kami selama berkunjung ke Baduy Luar. Ada juga orang Baduy Dalam, Juli dan Mang Aja, yang dulu ikut menemani pas kunjungan pertamaku.

How did I spend my weekend? Menyenangkaaaan sekali... kesederhanaan dan kebersahajaan masyarakat Baduy memang bikin kangen pengen main kesana lagi.

How did you spend your weekend?

1 comment:

Ms. Kat said...

keren buanget, both the trip and the photography.. love it soooo much.. :)